Dekohouse KPR Top Banner

Simulasi KPR Bank Mandiri

Bunga mulai dari

4,55%/tahun

Besar pinjaman

Rp250jt - 15M

Kalkulator KPR Bank Mandiri

Gunakan kalkulator ini untuk menghitung estimasi biaya KPR dari harga hunian:
Pendapatan pokok
per bulan
Pendapatan bersih gabungan suami istri
Estimasi cicilan lain
per bulan
Misal cicilan kartu kredit, angsuran mobil, dsb
Lama pinjaman
tahun
Lokasi
Semua Lokasi
×
Ubah pengaturan default
Harga properti yang cocok:
Rp0jt*
*Harga di atas dihitung berdasarkan bunga bank, uang muka (DP) 20%, dan alokasi 50% dari pemasukan bersih Anda
Lihat Hunianmu!

Simulasi KPR Mandiri: Jenis, Keuntungan, Hingga Syarat Pengajuan

Tertarik membeli rumah? Salah satu metode pembayaran yang bisa kamu pilih adalah melalui Kredit Pemilikan Rumah atau KPR. Saat ini, KPR telah ditawarkan oleh berbagai bank, termasuk salah satunya adalah Bank Mandiri.

Berikut Kania akan membagikan simulasi pengajuan KPR Mandiri secara lengkap, termasuk jenis-jenis layanan, keuntungan, serta apa saja syarat pengajuannya yang diperlukan. Buat kamu yang berencana mengajukan KPR Mandiri, simak ulasannya sampai habis, ya!

Simulasi KPR Mandiri

Bagi kamu yang masih bingung dengan gambaran dari pengajuan KPR Mandiri, kamu bisa melakukan penghitungan melalui simulasi kalkulator KPR di atas yang telah disediakan Dekoruma Properti. Simulasi KPR Mandiri ini bertujuan untuk mengetahui besaran cicilan, pembayaran uang muka, serta pilihan tenor yang tersedia.

Suku Bunga KPR Mandiri

Saat hendak melakukan simulasi KPR Mandiri, kamu harus mengetahui suku bunganya. Suku bunga yang diberlakukan dalam Mandiri KPR/Multiguna adalah bunga spesial 7,75%* fixed 3 tahun.

*Dapat berubah sewaktu-waktu, tergantung kebijakan dan peraturan bank.

Biaya Pengajuan KPR Mandiri

Dalam proses pengajuan KPR Mandiri, kamu pun akan dikenakan sejumlah biaya yang harus dibayarkan. Berikut ini adalah rincian biaya saat pengajuan KPR Mandiri, seperti:

  • Biaya provisi
  • Biaya administrasi
  • Biaya premi asuransi yang mencakup asuransi jiwa dan kerugian
  • Biaya pengikatan agunan
  • Biaya taksasi agunan
  • Biaya notaris
  • Biaya balik nama

Syarat Pengajuan KPR Mandiri

Terdapat sejumlah persyaratan yang harus kamu penuhi saat melakukan pengajuan KPR Mandiri. Adapun syarat dan ketentuannya adalah:

  • Warga Negara Indonesia (WNI) dan berdomisili di Indonesia.
  • Berusia minimal 21 tahun dan maksimal 55 tahun untuk pegawai atau 60 tahun untuk profesional dan wiraswasta saat masa kredit berakhir.
  • Memiliki pekerjaan serta penghasilan tetap dengan masa kerja atau usaha minimal 1 tahun untuk pegawai dan 2 tahun untuk profesional dan wiraswasta.

Jenis KPR Mandiri

Dalam melakukan simulasi KPR Mandiri, tentu kamu harus tahu juga jenis-jenis KPR yang tersedia. Bank Mandiri saat ini memiliki berbagai jenis KPR yang bisa kamu ajukan sesuai dengan kebutuhan. Berikut ini adalah jenis-jenis KPR Mandiri yang bisa kamu ajukan, yaitu:

  • KPR Mandiri Flexible

KPR Mandiri Flexible memungkinkan kamu membayar angsuran secara fleksibel untuk pembelian rumah tinggal, ruko, rukan, serta apartemen. Dalam layanan KPR Mandiri ini, kamu pun bisa menentukan jangka waktu serta pembagian jumlah kreditnya.

  • KPR Mandiri Take Over

Selanjutnya adalah KPR Mandiri Take Over yang merupakan layanan pembiayaan untuk pengambilalihan kredit dari KPR bank lain dengan maksimum limit kredit sesuai sisa pinjaman di bank asal ataupun limit kredit baru sesuai dengan perhitungan bank sehingga jika jumlahnya lebih besar dari sisa pinjaman bank asal, maka kamu pun bisa menggunakannya untuk keperluan lain. Misalnya untuk renovasi rumah atau pembelian furniture.

  • KPR Mandiri Top Up

Ada pula layanan KPR Mandiri Top Up berupa penambahan limit kredit untuk pengajuan KPR yang berjalan minimal satu tahun dengan catatan kolektibilitas berjalan lancar dalam enam bulan terakhir.

  • KPR Mandiri Angsuran Berjenjang

Sementara itu, layanan KPR Mandiri Angsuran Berjenjang disediakan untuk mempermudah karyawan dalam melakukan pembelian rumah dengan keringanan berupa penundaan pembayaran pada sebagian angsuran pokok hingga tahun ketiga. Sementara itu, pada tahun keempat angsuran akan kembali normal.

Kelebihan KPR Mandiri

KPR Mandiri memiliki banyak kelebihan. Berikut ini adalah kelebihan dari program KPR Mandiri, yaitu:

  • Persyaratan yang mudah.
  • Suku bunga yang kompetitif.
  • Proses pengajuan cepat.
  • Uang muka ringan.
  • Jangka waktu angsuran mencapai 20 tahun.
  • Adanya kerja sama dengan lebih dari 900 proyek developer di seluruh Indonesia.

Jumlah Dana yang Dipinjamkan dan Prosedur Pembayaran

Pengajuan KPR Mandiri memungkinkan kamu melakukan pinjaman mulai dari Rp 500 Juta hingga Rp 15 Miliar. Sementara itu, pembayaran cicilan bulanan untuk tagihan KPR Mandiri bisa dilakukan secara transfer atau autodebet dari rekening Bank Mandiri.

Lama Proses dan Cara Pengajuan KPR Mandiri

Proses pengajuan KPR Mandiri bervariasi, tergantung dari besaran biaya pinjaman atau kelengkapan dokumen. Namun, masa proses pengajuan KPR Mandiri tersebut berkisar antara 7 hingga 14 hari kerja. Sementara itu, proses pengajuan ini bisa kamu lakukan secara online melalui situs web Bank Mandiri atau mendatangi kantor cabang Bank Mandiri terdekat.

Daftar Dokumen Pengajuan KPR Mandiri

Dalam proses pengajuan KPR Mandiri, kamu harus mempersiapkan sejumlah dokumen. Di antaranya adalah:

Jenis Dokumen Pegawai Profesional Wiraswasta
Dokumen Formulir Aplikasi Ya Ya Ya
Fotokopi KTP Pemohon & suami/istri Ya Ya Ya
Fotokopi Surat Nikah/Cerai (bagi yang telah menikah/cerai) Ya Ya Ya
Fotokopi Kartu Keluarga Ya Ya Ya
Fotokopi rekening koran/tabungan 3 bulan terakhir Ya Ya Ya
Fotokopi NPWP Pribadi Ya Ya Ya
Dokumen asli slip gaji terakhir atau surat keterangan penghasilan dan surat keterangan jabatan Ya Tidak Tidak
Fotokopi neraca laba rugi/informasi keuangan terakhir Tidak Ya Ya
Fotokopi Akte Pendirian Perusahaan dan izin-izin usaha Tidak Tidak Ya
Fotokopi izin praktek profesi Tidak Ya Tidak
Fotokopi dokumen kepemilikan agunan : SHM/SHGB, IMB & PBB Ya Ya Ya

Faktor yang Membuat Pengajuan KPR Mandiri Ditolak

Saat kamu mengajukan KPR Mandiri, terdapat kemungkinan bahwa pengajuan tersebut akan ditolak oleh bank. Adapun, terdapat beberapa alasan mengapa pengajuan KPR Mandiri ditolak, yaitu:

  • Persyaratan tidak terpenuhi.
  • Skor kredit buruk.
  • Usia dan penghasilan di bawah ketentuan.
  • Masa kerja atau usaha di bawah 2 tahun.
  • Memiliki sejumlah pinjaman dalam waktu bersamaan.

Tentang Bank Mandiri

Bank Mandiri adalah perbankan yang dilaksanakan oleh pemerintah dan telah berdiri sejak 2 Oktober 1998. Terhitung sejak bulan Juli 1999, empat bank pemerintah, yakni Bank Bumi Daya, Bank Dagang Negara, Bank Ekspor Impor Indonesia dan Bank Pembangunan Indonesia, dilebur menjadi Bank Mandiri, dan hingga saat ini terus beroperasi dan berinovasi di sektor perbankan Indonesia melalui berbagai macam layanan, baik untuk perorangan maupun bisnis.

Demikianlah simulasi KPR Mandiri dan berbagai informasi penting lainnya yang harus kamu pahami. Kalau sampai saat ini kamu masih mencari rumah impian yang sesuai budget dan kebutuhan, kamu bisa menemukannya di Dekoruma Properti! Beberapa di antaranya ada rumah dijual di Depok, Jakarta Selatan, Tangerang, dan Bekasi. Yuk, langsung saja cari rumah impianmu dan ajukan KPR Mandiri melalui Dekoruma Properti!

Pilihan Simulasi KPR Lainnya

FAQ
Apa perbedaan antara KPR Syariah dan KPR Konvensional?
Apa perbedaan antara KPR Subsidi dan Non-Subsidi?
Apa itu KPR Take Over?
Apa yang disebut dengan Fixed Rate & Floating Rate?
Apa saja jenis produk KPR yang tersedia di Dekoruma Properti?
FAQ
01
Apa perbedaan antara KPR Syariah dan KPR Konvensional?
02
Apa perbedaan antara KPR Subsidi dan Non-Subsidi?
03
Apa itu KPR Take Over?
04
Apa yang disebut dengan Fixed Rate & Floating Rate?
05
Apa saja jenis produk KPR yang tersedia di Dekoruma Properti?
Temukan inspirasi rumah idaman dan dekorasi dengan harga terjangkau